Pages

Minggu, 28 April 2013

RAPAT PERTANGGUNG JAWABAN KETUA RW 035 PERIODE 2010-2013

Beberapa waktu lalu kami telah mengupdate jadwal PIL-RW 035 untuk periode 2013 s.d 2016. Nah semalam kami dari pengurus RT 06 RW 035 mendapat undangan dari panitia PIL-RW dalam rangka rapat pertanggung jawaban pengurus RW periode 2010 s.d 2013.
Ketua RW Bpk. K. Suyanto, SH, MH di dampingi Bpk. Ahmadi dan Bpk. Mustajab

Dalam laporan pertanggung jawaban tersebut pengurus RW sebelumnya, Bpk. Ketua RW yaitu Bpk. K. Suyanto, SH. MH, yang di damping Sekretaris RW Bpk. Ahmadi dan Bendahara RW Bpk. Mustajab mereview kembali sejak terpilihnya ketua, pembentukan pengurus,  hingga pencapaian-pencapaian yang telah di raih dalam periode kepengurusan beliau.

Di antara pencapaian-pencapaian itu adalah merenovasi kantor RW dan pemasangan AC, Renovasi POS keamanan beserta penambahan dispenser dan pompa air yang pernah hilang, perbaikan jalan di wilayah RW 035, pengelolaan RUKEM (Rukun Kematian) yang kini terus di perbaiki dan ditingkatkan jumlah pemberian santunan kepada warga yang meninggal hingga pembuatan pemandian jenazah yang masih dalam proses serta saldo kas yang kosong di awal kepengerusan namun kini sudah menjadi lebih baik.

Setelah di sampaikan laporan kemudian di berikan waktu kepada para undangan yang hadir untuk memberikan tanggapan. Namun hingga waktu yang di berikan habis tidak ada satupun yang merasa keberatan. Semoga laporan Pertanggung jawaban Bpk. Ketua RW di terima dengan baik oleh semua pihak yang mewakili masyarakat RW 035. Terima kasih kepada segenap pengurus RW 035 periode 2010 s.d 2013. 

Serah terima Laporan Pertanggung Jawaban dr Ketua RW kepada Ketua panita Pil-RW

Selanjutnya acara serah terima Laporan pertanggung jawaban dari Bapak ketua RW kepada Ketua Panitia Pemilihan RW 035.

Kami memberikan penghargaan setinggi-tingginya atas keikhlasannya selama 3 tahun mengemban tugas sosial dari warga, Semoga Allah senantiasa memberikan keberkahan kepada seluruh pengurus RW 035 periode 2010 s.d 2013. Harapan kami juga semoga prestasi yang sudah di raih bisa di pertahankan dan di tingkatkan di periode kepengurusan RW periode berikutnya.

Kemudian acara di lanjutkan dengan perkenalan calon Ketua RW terpilih yang sudah di verifikasi oleh Panitia dan dinyatakan lolos yaitu Bpk H. Dedi Sugandi dari RT 06 dan Bpk Lubintarto dari RT 07.

Keesokan harinya kami pengurus RT 06/035 menerima surat Undur diri dari Bpk. Ketua RW karena tugas sebagai RW telah usai dan mohon do'a restu dari warga RW 035 untuk kembali mengemban tugas sebagai aparatur Negara. berikut surat undur diri beliau :

 
Diberdayakan oleh Blogger.
 

Blogger news

Blogroll

About